Organisasi Daerah di MTI Canduang


Peranan organisasi daerah di MTI Canduang begitu penting.Hal ini dapat dilihat begitu seringnya nama-nama organisasi daerah diteriakkan melalui mikrofon diruang TU.Biasanya setiap mengadakan acara mereka selalu mengumumkannya di ruang TU tersebut.

Hal ini membuktiikan betapa seringnya organisasi daerah mengadakan acara sebagai ajang melatih diri untuk, mengaplikasikan sebagian keterampilan yang telah didapat oleh para santriwan dan santriwati selama menimba ilmu di Madrasah tertua di Sumatra ini.

Kegiatan-kegiatan yang sering diselenggarakan oleh organisasi daerah berupa mukhadarah, MTQ, Pengajian dengan mengundang guru-guru yang cukup berkompetensi di MTI canduang untuk terus memompa semangat para santri supaya selalu rajin dan tekun belajar dan tak kalah pentingnya sebagai media untuk menjalin ukhwah islamiah antar sesama santri yang satu kampung halaman, karna dikampung kita tidak saling mengenal tapi dirantau kita adalah saudara.Maslah seorang adalah masalah bersama itlah prinsip mereka dalam mengembankan persatuan mereka, karna dengan bersama ngak ada masalah yang gak bisa di atasi. Keaneka ragaman negri asal santri yang mengaji di MTI Candung ini minjadi bukti betapa tersohornya di Indonesia khususnya di sumatera.

Umumnya setiap santri yang berasal dari kabupaten dan kota disumbar memiliki organisasi daerah masing-masing sementara santri yang berasal dari propinsi riau aktif dengan IPPR(Ikatan Persatuan Pelajar Riau) mereka, bigitu juga dengan yg berasal dari propinsi jambi asik dengan PEPJI (persatuan pelajar jambi) mereka pula.

Salah satu organisasi daerah yang berasal dari kabupaten di sumbar adalah KBPS (keluarga Besar Pesisir Selatan) organisasi ini sudah ada di MTI canduang belasan tahun yang silam ,dari informasi yang kami dapat kami tidak bisa mengitahui kapan tepatnya organisasi ini berdiri dan siapa pendirinya.organisasi ini sekarang di komandoi oleh syafriwan yang berasal dari surantih pesisir selatan.

Dan masih ada lagi organisasi-organisasi daerah yang masih exis di kampus MTI candung yang megah ini seperti FOKSIS dari solok dll.

Kabar angin yang kami dapat rencananya OSTI Canduang (Organisasi Santri Tarbiyah Islamiyah) akan mendata semua organisasi daerah yang ada di MTI Canduang dan setiap organisasi wajib terdaftar dalam daftar nama-nama organisasi daerah di MTICanduang. (ARDIWINATA)

JUSTIC

Situs ini adalah ruang publikasi berita dan informasi dan karya seni santri-santri Pondok Pesantren MTI Canduang, Agam, Sumatera Barat, Indonesia yang dikelola oleh Jurnalis Santri Tarbiyah Islamiyah Canduang sejak Selasa 07 Agustus 2007

1 Komentar

  1. wi selamat sudah selesai belajar di canduang, tapi memang organisasi daerah di sekolah menjadi bagian penting dari organisasi lain di canduang tetapi tentu harapan ia tidak hanya menjadi pewarna saja, sebab ternyata pengalaman pada organisasi daerah menjadi retasan jalan pertama untuk belajar tentang organisasi.heri

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama